Review
raket nyamuk LubyReview
raket nyamuk Luby
Tidak bisa dipungkiri hewan kecil penghisap darah yang biasa
berkeliaran di rumah rumah yang berpenghuni sangat mengganggu istirahat bagi
sebagian orang yang hidup di iklim tropis seperti kita ini. Bagaimana tidak
mengganggu, jika kita sedang beristirahat pasti telinga kita akan tidak nyaman
jika nyamuk sudah beraksi. Mulai dari bunyinya yang khas jika mendekat di
telinga, sampai jarum yang ada dimulutnya yang siap sewaktu waktu untuk menusuk
kulit.
Nampaknya kasus klasik semacam ini yang mendorong saya untuk
berniat memberi perlindungan bagi keluarga terutama anak agar mereka dapat
tidur dengan nyenyak tanpa di ganggu oleh hewan yang satu ini. Saya memutuskan
untuk membeli Raket nyamuk Luby karena berbagai macam
pertimbangan.
Sebelum membeli barang elektronik kebiasaan saya hampir pasti
selalu melihat referensi dari situs pencarian terpopuler yang bernama google.
Dari spesifikasi sampai review orang yang sudah terlebih dahulu memakainya.
Singkat cerita saya tertarik dengan spesifikasi raket nyamuk Luby, dengan
adanya lambang go green berwarna hijau menjadi daya tarik tersendiri bagi mata
saya karena jarang ada merk yang menampilkan dukungannya untuk alam lewat
produk yang di jualnya.
Dengan ukuran baterai 500mAH yang memberi garansi pemakaian hingga
250 kali, saya langsung berasumsi bahwa ketahanan baterai tidak bisa dianggap
remeh. Apalagi dengan disematkannya lampu LED sebagai senter yang menjadi nilai
lebihnya. Jadi saya rasa sangat cocok untuk menjaga sikecil dari nyamuk walau
ketika mati lampu sekalipun. Maklum daerah saya masih sering mendapatkan momen
mati lampu.
Selain spesifikasi di atas, ada lagi yang membuat saya semakin
yakin untuk membeli produk ini yaitu jaring 3 lapisnya yang dapat menangkap
serangga dengan mudah dan tidak akan terlepas. Luby Raket Nyamuk berbahan ABD,
dan Jaring Metal. Dan yang menurut saya sangat penting adalah baterai nya yang
bisa di ganti sendiri karena tidak menggunakan sistem baterai tanam. Ya
baterainya bisa kita copot dan ganti dengan yang baru jika sewaktu waktu ada
masalah di baterai.
Untuk saat ini seperti itu dulu review dari saya semoga dapat
bermanfaat bagi pembaca dan saat 3 bulan kedepan saya akan update lagi tentang
keawetan dari produk raket nyamuk Luby ini. Terimakasih.
Comments
Post a Comment